Sayuran adalah pelengkap gizi terbaik setelah lauk dan buah. Namun kadangkala, banyak beberapa orang tidak suka makan sayur. Oleh karena itu kita perlu punya kreativitas dalam mengolah makanan supaya terlihat, tercium, dan terasa enak dari segala aspek. Salah satunya adalah dengan membuat Brokoli Tumis Jamur bawang putih ini.
Menggunakan bumbu yang ada membuat makanan ini seperti kuliner khas Jepang. Di Jepang juga banyak restoran menyajikan brokoli tumis jamur bawang putih ini. Pertama masaknya kayak dicah/tumis biasa, terus tambahkan oregano sama saos teriyaki.. So unique but tasty lho.
Bahan:
4 siung bawang putih, iris tipis.
1/2 butir kecil bawang bombay, cincang".
2 butir telur, dikocok.
1 1/2 ikat brokoli hijau, potong sesuai selera, setelah itu direbus stgh matang.
2 sdm minyak zaitun, utk menumis.
Bumbu:
1/2 sdt oregano.
1 bungkus kecil Saori saus teriyaki.
1/2 sdt garam.
1/2 sdt merica.
1/4 cup air.
1 sdm tepung tapioka (kanji)
Cara membuat:
1. Masukkan minyak zaitun ke dalam teflon.
2. Masukkan 2 btr telur yg sudah dikocok, ditambahi sedikit garam dan merica sesuai selera.
3. Masak telur sambil diorak-arik, jangan terlalu kering.
4. Masukkan bawang putih dan bawang bombay dalam teflon yg sama, tumis hingga harum.
5. Masukkan brokoli yg sudah direbus stgh matang ke dalam teflon, tambahkan air.
6. Masukkan garam, merica, dan oregano, aduk sebentar.
7. Masukkan saus teriyaki, aduk sebentar.
8. Tambahkan sedikit demi sedikit tepung tapioka yg telah dilarutkan dalam sedikit air.
9. Aduk hingga sedikit mengental, sajikan.
Bumbu yang bernama oregano banyak yang jual dan mudah koq didapatkan di pasaran. Bahkan secara online pun mudah ditemukan seperti di tokopedia.com dan bukalapak.com
Selamat mencoba!!
0 Komentar