Bahan
- 150 gr tepung terigu protein sedang
- 30 gr tepung tapioka
- 1/4 sdt garam
- 110 ml air ( 1 sdm endapan pandan + air )
- 360 ml santan dari 1/4 butir kelapa
Bahan Vla Nangka
- 500 ml santan / susu cair
- 80 gr gula pasir
- sejumput garam
- 60 gr tepung maizena
- 2 sdm margarin
- 3 buah mata nangka potong kecil-kecil
Cara membuat :
✔️Isi : Campur semua bahan jadi satu. Masak dan aduk sampai kental. Angkat. Biarkan dingin dan set, tutup biar tidak kering.✔️Ayak tepung terigu dan tapioka. Tambahkan garam. Aduk rata. Sisihkan.
✔️Campur santan dan endapan pandan. Masukkan sedikit-sedikit ke campuran tepung sambil diaduk sampai rata tidak bergerindil. Saring bila perlu.
✔️Panaskan wajan datar tipis. Tuang adonan Masak sampai matang. Angkat. isi dengan bahan isi lalu gulung. Lakukan dengan adonan yang lain sampai habis.
Selamat mencoba 🤩😉
0 Komentar