Resep Kompiang Isi Daging


BAHAN A :

  • 500 gram tepung terigu cakra
  • 250 cc air hangat
  • ½ sdm coh / soda qie (mungkin bisa pakai baking soda, tapi aku belum pernah coba)
  • 2 sdm gula
  • ½ bungkus ragi instan

BAHAN B :

  • 50 gr Margarin / minyak goreng
  • 5 gram garam

Olesan :

  • Wijen putih & hitam secukupnya diendam air sebentar lalu tiriskan setengah kering.

ISIAN :

  • Daging ayam / sapi di cacah terus dimasak kecap

CARA MEMBUAT ROTI KOMPIANG :

1. Campurkan Bahan A sampai 70 % kalis
2. Masukkan garam dan margarin. Uleni hingga licin. Banting-banting bila perlu 😂😂😂
3. Tutup adonan dengan plastik, lalu diamkan selama 45-60 menit.
4. Timbang adonan kira-kira @50 gram, bentuk bulat. Terus pipihkan.
5. Beri isian secukupnya. Lalu agak ditekan biar bentuknya menjadi gepeng.
6. Tata di loyang yang sudah dioles margarin. Lalu tekan-tekan ke piring berisi wijen yang basah.
Lalu diamkan kembali 45-60 menit.
7. Panggang dalam oven suhu 180° C selama 20 menit hingga matang dan berwarna kecoklatan. Angkat

NB :

* Panggang lagi sebelum dimakan.
* Saran lebih baik ulennya menggunakan tangan karena adonannya liat. Dan perlu dibanting-banting. Kecuali kalau punya mixer yang heavy duty.

Sajikan.

Selamat mencoba 🤩😉
Resep diadaptasi dari @plasa.cake

0 Komentar